Translate
Jumat, 30 Oktober 2015
Aircraft Spotting
Aircraft spotting adalah proses kegiatan dimana para spotter menggali keingin tahuan tentang pesawat terbang dengan mengamati dan mengambil gambar pesawat beserta pernak perniknya di bandara atau ditempat terbuka lainnya.perkembangan teknologi secara global turut mepengaruhi para penikmat hobi ini atau yang biasa disebut spotter untuk menggunakan teknologi canggih seperti beragam jenis kamera,mobile phone ,serta internet melalui media sosial seperti flight radar,flight aware untuk melacak pesawat untuk target spottingnya,sementara itu untuk menampung hasil karya para spotter media sosial seperti airliner.net,planespotter,atau di sini ada Indonesia plane spotter bebas mengijinkan para spotter yang tergabung menjadi anngotanya mengupload hasil karyanya.Uniknya para spotter ini rela melakukan perjalanan jauh bahkan lintas negara dari airport ke airport untuk berbagi informasi dan berkumpul bersama sama spotter spotter lainnnya untuk mencari target dan tempat spotting.Di negara lain dimana bandaranya menyediakan anjungan untuk para pengunjung melihat lihat pesawat tentunya menjadi sarana yang sangat membantu spotter untuk menyalurkan dan memuaskan hobynya,airport di indonesia yang merupakan daerah steril dikarenakan faktor safety dan security menjadi tantangan untuk spotter di indonesia untuk menyalurkan hobynya.pengalaman spotter mencari tempat strategis di sekitar bandara untuk target spottinnya sampai harus diusir security airport,dikejar kejar provost hanya untuk mendapat hasil yang maksimal dari target spottingya. /dtbn
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Lumayan untuk nambah dikit pengetahuan
BalasHapusthank you
BalasHapus